Perawatan luka bisa jadi tricky, apa lagi dengan berbagai jenisnya, dari luka kecil hingga luka kronis. Tenang, ada formulasi asam hipoklorit atau hypochlorous acid (HOCl)–terobosan solutif yang bisa menyembuhkan luka dengan lembut. Tapi, apa sih yang bikin HOCl cocok dan aman untuk semua jenis luka?
Keamanan HOCl
Secara alami, HOCl adalah senyawa yang diproduksi oleh sel darah putih untuk melawan infeksi. Sifatnya yang alami membuat asam hipoklorit jadi pilihan yang baik untuk perawatan luka. Gak seperti antiseptik dengan kandungan alkohol dan iodin, HOCl gak bikin iritasi, gak beracun, dan aman digunakan di area yang sensitif–termasuk untuk luka akut dan luka kronis (Akl et al., 2023).

Formulasinya yang gak mengandung alkohol juga memastikan proses penyembuhan gak merusak jaringan yang masih sehat atau menimbulkan rasa sakit–seperti yang bisa dirasakan dengan antiseptik tradisional. Pastinya, hal ini bikin HOCl ramah untuk perawatan luka pasien, baik dalam jangka panjang maupun pendek.
Efektif untuk Luka Akut dan Luka Kronis
Baik luka kecil, luka pasca operasi, hingga luka kaki diabetes (diabetic foot ulcer) jangka panjang, HOCl yang berperan sebagai antimikroba bisa mengurangi risiko infeksi tanpa rasa sakit.
Asam hipoklorit terbukti mampu mempercepat penyembuhan luka karena dapat menstabilkan level pH di area luka. Kehebatannya mampu menekan jumlah biofilm dan membunuh mikroorganisme berbahaya.
Studi klinis mengenai HOCl menunjukkan kalau formulasi ini gak hanya efektif membersihkan luka, tapi juga mempercepat proses penyembuhannya dengan menjaga kelembapan dan level pH di area luka (Armstrong et al., 2016).
Dibuktikan Berbagai Penelitian
Berbagai penelitian yang dipublikasikan secara luas juga sudah menunjukkan keamanan dan keampuhan HOCl. Senyawa alami ini terbukti ampuh membunuh mikroorganisme berbahaya tanpa merusak jaringan yang sehat. Hal ini membuat HOCl jadi pilihan optimal untuk merawat semua jenis luka, bahkan dibanding disinfektan dan metode konvensional lainnya (Armstrong et al., 2016).

wund+™ Wound Spray dengan kandungan utama HOCl menawarkan perawatan luka yang aman, ampuh, dan efektif. Saatnya membuat perawatan luka yang simple dengan format spray!
Leave feedback about this